Gorontalo (Fakta Hukum id), Final Mini Soccer YPI CUP II Resmi Ditutup : Tim Vegasus FC Meraih Jawara 2025 Asabri , 20 Desember Tahun 2025
Tournament Sepak Bola Mini Soccer YPI CUP II Tahun 2025, telah diikuti oleh 32 Tim Se-provinsi Gorontalo. Pertandingan perdana dimulai sejak tanggal 28 Oktober lalu yang telah dibuka langsung oleh Ketua DPRD Kabupaten Gorontalo H.Zulfikar Y. Usira, S.E, Dan hari ini pertandingan final Match mempertemukan Tim Vegasus FC Vs Tim Unprat FC Bertempat dilapangan Hijau Asabri dusun Satu Desa Ulapato A Kecamatan Telaga Biru Kabupaten Gorontalo Tahun 2025.Final Match Laga Turnamen Sepak Bola Mini Soccer YPI CUP II dipimpin langsung wasit Utama dari Askab PSSI Kabupaten Gorontalo, Syamsudin Tahir dan dibantu Wasit dua Roni Akhmad Diakhir pertandingan babak kedua Iven Tournament Sepak Bola Mini Soccer YPI CUP II tahun 2025, Wasit Utama Dari Askab PSSI Kabupaten Gorontalo Syamsudin Tahir meniup peluit panjang bertanda pertandingan babak kedua sudah berakhir dengan skor angka 1 – 0 untuk Tim Vegasus FC.
Rangkaian final Match Iven Tournament Sepak Bola Mini Soccer YPI CUP II tahun 2025, Resmi ditutup Oleh Bupati Kabupaten Gorontalo, H.Sofyan Puhi, S.T, dengan ditandai pengalungan medali, penyerahan bonus dan piala kepada Tim Jawara Vegasus FC. Dan urutan kedua diraih oleh Tim Unprat FC. Tema” bersatu dalam olahraga, berdaulat untuk Indonesia maju ”
Bupati Kabgor menyampaikan : Alhamdulillah malam ini kami menghadiri dan menutup seluruh rangkaian acara final Match Turnamen Sepak Bola Mini Soccer YPI CUP II tahun 2025. Ini suatu hal yang sangat luar biasa dan sudah rutin dua kali dilaksanakan, suatu wadah dalam rangka memberikan wadah bagi generasi muda khususnya para pencinta sepak bola mini soccer untuk diberikan wadah membuat mereka betah. Dan ini adalah partisipasi penuh dari masyarakat yang ada di desa Ulapato A.Pemerintah daerah mendorong kegiatan – kegiatan olahraga seperti ini ( sepak bola mini soccer ) agar generasi muda idiberikan ruang yang baik dan lebih baik. Pemerintah Daerah mengucapkan terima kasih dan pelaksanaan acara ini berjalan dengan baik dan lancar. Dan sudah rutin dilaksanakan sudah dua kali .Dan suatu hal yang luar biasa kegiatan pertandingannya selama dua bulan, aman, lancar dan sukses dan ini jarang ditemukan, apalagi dalam pemberian hadiah bagi para pengunjung sungguh luar biasa, dengan hanya uang dua puluh ribu rupiah, pengunjung atau penonton mendapat hadiah: sepeda listrik,ada yang dapat kulkas jarang ditemukan ditempat lain, terima kasih buat panitia pelaksana : Ujarnya H.Sofyan Puhi, S.T.
Giat Pelaksanaan Acara Penutupan turut dihadiri Oleh: Bupati Kabupaten Gorontalo, H.Sofyan Puhi, S.T, Ketua DPRD Kabupaten Gorontalo, H.Zulfikar Y. Usira, S.E,Kepala Dinas Kepemudaan, Olah raga dan Pariwisata kabupaten Gorontalo, Fany Salamanya, S.Pi, M.T, DEA, Sekcam Telaga Biru, Sunarti K. Ismail, S.Kep, Ners, Kapolsek Telaga Biru, IPTU Fitri Sarino Ali, S.H, M.H, Mewakili Danramil Telaga Biru, Sertu Jalil, Kepala Desa Ulapato A, Efendy Nento, Babinsa Ulapato A, Kopda Moh.Arpan, Ketua BPD Desa Ulapato A, Bidin Akhmad, Ketua Panitia Pelaksana, Agus Pakaya, Ketua Yayasan Pohuli Ilomata ( YPI ) Gorontalo, Ismail Idrus Nusi, Ketua Majelis YPI Gorontalo, Kasim Idrus Nusi, Ketua Karang Taruna Bahari Desa Ulapato A, Ibrahim Labantu, Sponsor, Kuyun Kabilina. Harapannya perlu kita tingkatkan lagi kedepan kegiatan kegiatan seperti ini ( Turnamen Sepak Bola Mini Soccer ) terutama lagi ada apresiasi yang tinggi untuk pemberian hadiah yang sangat luar biasa untuk para pengunjung maupun penonton dan belum ditemukan ditempat lain, yakni pemberian hadiah berupa sepeda listrik, dan kulkas untuk para pengunjung atau penonton: Imbuhnya : Fany Salamanya, S.Pi, M.T, DEA.
Kepala Dinas Kepemudaan, Olah raga Kabupaten Gorontalo mengatakan : Ini merupakan suatu kebanggaan dan wujud nyata generasi muda, terutama dalam membangun solidaritas, membangun karakter.Dan ini bukan hanya semata – mata kompetisi tapi ini tujuannya lebih mempererat persatuan antar kampung, antar berbagai macam klub mini soccer sepak bola digorontalo ini. Tutur : Fany Salamanya, S.Pi, M.T, DEA.
( Ismail.G )
